Pj Walikota Kediri Silaturahmi dan Apresiasi Bantuan Pipanisasi Komascipol

Pj Walikota Kediri Silaturahmi dan Apresiasi Bantuan Pipanisasi Komascipol

Kediri,mascipol.tv – Pj Walikota Kediri DR. Ir Zanariah M.Si,S silaturahmi dengan pengurus Komunitas Sahabat TNI Polri ( Komascipol) sekaligus menyampaikan paparan, sebelum giat penarikan pipa air sepanjang 8 Km, di Dusun Jatiwekas, desa Kedawung, Kecamatan Mojo, Kediri, Jawa Timur. Sabtu (29/06/2024)

Silaturahmi PJ Walikota Kediri dengan Komascipol didampingi Direktur Utama PDAM Yani Setiawan, SH. MH dan Kepala Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah, Chevy Ning Suyudi, ST. MT.

Dalam kesempatannya Pj Walikota Kediri mengucapkan terimakasih kepada Komascipol dan mitra-mitranya yang akan memberikan bantuan pipanisasi di wilayahnya.

“Kami mengucapkan terimakasih dan apresiasi, bantuan pipanisasi ini yang diberikan oleh Komascipol. Bantuannya dan dukungannya untuk masyarakat desa Kedawung”, ucapnya.

Ketua DPD Komascipol Madiun, Arifin, yang didampingi Bid Humas DPP Komascipol Indonesia Erith Benafia mengatakan, bahwa kegiatan pertama kali di wilayah Kediri ini, akan dihadiri sedikitnya 450 relawan dari wilayah Jawa Barat, Jawa Tengah dan jawa Timur.

“Kami akan terjunkan 350 relawan, mudah-mudahan lancar dan tidak ada kendala,” kata Arifin.

Ia pun berterimakasih kepada pihak-pihak yang turut dalam membantu pipanisasi dan bersyukur serta berharap tidak ada kendala apapun.

“Saya berterimakasih kepada Pj Walikota dan jajarannya, Kapolres Kediri dan jajaran, Dandim dan jajaran,Dirut PDAM, dan Kepala Badan Perencanaan Daerah serta yang lainnya yang telah membantu,” syukurnya.

Kepala Teknis pipanisasi, Deni Kristianto, memaparkan, pipanisasi sepanjang 8 km tersebut akan memberikan kemanfaatan untuk 246 KK, 1 masjid, 3 Mushola & dan 1 TPU.

“InsyaAllah, pipanisasi ini akan sangat bermanfaat untuk masyarakat.” tutupnya.